Monday, March 2, 2015

Firasat Wajah Terasa Panas

Bila wajah anda merasakan panas maka dalam Primbon Jawa hal tersebut merupakan pertanda suatu firasat. Dan firasat itu akan anda ketahui sesuai dengan jam. Untuk lebih mengetahui mengenai firasat wajah panas menurut jam,  maka tidak ada salahnya anda membaca tulisan berikut ini mengenai "Alamat Wajah Terasa Panas".
Firasat Wajah Terasa Panas
1. Jam 1-2
Siang : Itu suatu pertanda bahwa anda akan kedatangan tamu yang mempunyai maksud jelek.
Malam : Itu pertanda bahwa anda akan kehilangan sesuatu yang anda cintai.

2. Jam 3-4
Siang : Maka suatu pertanda bahwa akan ada tamu yang bermaksud hendak menipu.
Malam : Itu suatu pertanda bahwa ada pihak keluarga yang mengatakan sesuatu yang baik.

3. Jam 5-6
Siang : Itu suatu pertanda bahwa akan ada sanak keluarga yang mengajak pada kebaikan
Malam : Itu suatu pertanda bahwa anda akan mendapatkan kesenangan, akan tetapi kesenangan itu menyebabkan perkara yang tidak baik.

4. Jam 7-8
Siang : Itu suatu pertanda bahwa ada pihak keluarga yang mengajak baik-baik. Sebab semula berlaku jelek.
Malam : Pertanda bahwa ada orang yang menyanjung atau memuji.

5. Jam 9-10
Siang : Itu suatu pertanda bahwa akan kedatangan tamu yang bermaksud melakukan kejelekkan.
Malam : Itu suatu pertanda bahwa anda akan mendapatkan derajat yang tinggi atau mendapatkan rejeki yang baik dan besar.

6. Jam 11-12
Siang : Itu suatu pertanda bahwa akan ada seorang pembantu yang pergi.
Malam : Itu suatu pertanda bahwa anda akan memperoleh keuntungan yang menyenangkan.

Oke pemirsa itulah Primbon Jawa mengenai "Alamat Wajah Terasa Panas". Tetap kunjungi www.primbonjawa212.blogspot.com untuk mendapatkan artikel terbaru seputar Primbon Jawa dari kami.

JANGAN LUPA !!!

SUBSCRIBE VIA EMAIL DAN KLIK "LIKE" HALAMAN FACEBOOK KAMI

4 comments

Wah wajah panas ternyata juga ada artinya ya gan

wkwk.. tanda-tanda mau hujan gan kalo itu :D